Ayamku Bertelur!

Rasanya senaang bukan main waktu melihat ada telor di kandang ayam si Mbok. Langsung panas dingin grogi mikirin gimana nih, gimana nih. Aduh serasa ada bayi baru gitu deh haha… Langsung buru-buru telpon abang tapi ditolak huhu, katanya lagi ngomong serius sama seorang ustadz. Sore sebelumnya aku udah curiga, kok petak-petok terus sih gak kaya […]

Jamilurrahman

Siang sampai sore tadi, kami berada di Bantul. Ke tempat Uus. Sahabat kami tercinta baru saja kehilangan buah hatinya yang berusia 5 bulan dalam kandungan. Kami tidak lama di sana. Banyak tamu lain berdatangan tepat ketika kami pamit pulang. Bukan pulang dalam arti sebenarnya. Aku ingin main ke tempat saudariku yang lain, Anik. Sama-sama di […]

Belum Diciptakan

Akhir pekan minggu lalu, abang mengajak Ziyad ke Graha Sabha UGM untuk bermain. Graha Sabha adalah gedung serbaguna milik UGM . Itu mungkin definisi yang paling jelas yang aku bisa berikan hehe. Biasanya, acara wisuda diadakan di gedung ini. Di depan gedung Graha Sabha ada lapangan. Area sekitarnya luas sekali dan suasananya sangat menyenangkan. Di sebelah […]

Mulai Mau Catat Resep InsyaAllah

Aku suka mencoba berbagai resep. Baik untuk lauk pauk ataupun kue. Baik dari google ataupun dari buku resep. Tapi makin ke sini makin sadar, kayanya sebagian besar resep yang dicoba cuma sekali aja masaknya. Sebabnya, kalau pas mau masak (yang biasanya mepet mo waktu makan), sudah lupa resep mana yang enak, hasilnya kaya gimana dll. […]

Kadang Aku Lupa…

Kadang aku lupa…kalau Ziyad itu masih anak-anak. Masih umur 5 tahun. Masih membutuhkan rasa aman dan bukannya memberi rasa aman untuk ibunya. Masih butuh dimengerti, bukannya diharapkan jadi anak pengertian. Sedih. Marah. Kecewa. Lebih ke diri aku sendiri, yang membuat aku menangis terus sejak sore tadi. Maafin ummi ya sayang… – lagi sedih sangat –

Tips Sprei Kasur Tetap Rapi

Memiliki buah hati yang selalu aktif memang menimbulkan kreatifitas tersendiri – insyaAllah – agar rumah tetap rapi. Sprei kasur yang sudah terpasang rapi, seringkali dengan cepat berantakan karena anak-anak yang melompat-lompat di atas kasur atau gaya tidur yang lasak. Bukan hanya berantakan, sprei seringkali lepas dari kasur hingga harus dipasang ulang seperti kali pertama. Nah, […]

Memelihara Ayam

Di Jambi, mertua memelihara ayam. Dua ayam bangkok – jantan dan betina –  yang dibeli dari sepupu suami. Dua ekor lainya adalah ayam kampung  yang habis disembelih ketika kami datang. Kelihatannya memelihara ayam mudah. Sampai di Jogja, ketika memandang halaman rumah dan samping rumah kontrakan kami yang lowong, aku usul ke abang untuk memelihara ayam. […]

Pulang Mudik: Acara Selanjutnya adalah ADAPTASI

Helloww….siapa aja yang pulang mudik?! Yes…saya juga termasuk di dalamnya. Demi demi…demi silaturahim. Dengan berbagai pertimbangan dan kemungkinan (misalnya tahun depan insyaAllah hamil, abis itu ngelahirin), jadinya kalo tahun ini gak pulang, berarti masih 2-3 tahun lagi bisa mudik…ya sudah,huhu… semoga Allah melapangkan rezeki kami ya Allah…aamiin. Dan lucunya, pulang mudik ini, lagi jumpalitan adaptasi […]

Menyiapkan Screen Printing untuk Desain Outer Glow

Mesti dicatat penemuan teknik siang ini. Soalnya kalo gak bisa lupa karena agak complicated. Padahal teknik ini udah berusaha dicari-cari, diutak-atik. Alhamdulillah siang ini ketemu juga yang pas. Dari kemarin pengen banget bikin desain kaos yang ada efek-efek glownya gitu. Tapi masalahnya kan ini untuk dicetak. Dan mesti memikirkan sisi-sisi nanti gimana untuk screen printing. […]