Ada produk-produk yang bikinnya udah lamaaa banget dan sebenarnya semuanya ready stock insya Allah contohnya poster Belajar Serbaguna sama stiker Belajar Serbaguna.
Sebenarnya aku lagi nimbang-nimbang untuk discontinue beberapa produk termasuk produk ini. Ternyata ada agen yang 2x pesanan terakhir pesan poster Belajar Serbaguna. Itupun pas nyetak aku tetap cuma lebihin 3 lembar buat jaga-jaga aja ada yang reject. Pas pesenan berikutnya malah nambah stikernya 50 lembar. Karena ga ready stock jadi mesti cetak dulu.
Alhamdulillah ga kaya buku, untuk cetak poster prosesnya bisa lebih sederhana dan ga lama banget.
Ini ada video pas krucil mainin stiker ini sama pasangannya. Dulu susunan di poster beda karena niatnya biar bisa digunting. Tapi akhirnya disamain aja biar dimaininnya sambil nempel di dinding.
Kalau ada yang mau masih ready ya alhamdulillah. Ga harus pasangan sama posternya karena anak-anak kecil main stiker tu suka ya.
Main stiker ini ada manfaatnya untuk stimasi gerak motorik halus. Apa gerak motorik halus? Bisa dilihat gerakan tangan ketika mengupas dan menempel stiker. Jari-jarinya bekerja beraktivitas dengan benda kecil di tangan.
Kalau gerak motorik kasar contohnya melompat, berlari..
Untuk yang mau pesan bisa via lumalumi.com ya.
cizkah
27 Mei 2024