Selesai Kuliah Bridge to MA Arabic

Alhamdulillah, di semester ini, aku sudah menyelesaikan program akselerasi karena ga punya latar belakang S1 bahasa Arab.

Sebenarnya program ini bisa ditempuh dalam 1 tahun.

Yang namanya kehidupan apalagi dengan berbagai amanah, di semester 1; dari 6 mata kuliah yang aku ambil, aku drop 1 mata kuliah.

Di semester 2, karena aku pikir udah lebih paham strategi belajar efektifnya, aku tetap ambil full time, mata kuliah yang diambil totalnya 7 (karena ketambahan 1 mata kuliah yang aku drop di semester 1).

Qodarullah di semester 2 ini banyak ujian kehidupan. Dari anak-anak sakit cacar beruntun (5 anak yah 凉), kejadian ngeluarin Ziyad dari pondoknya, dll aku ngerasa ga maksimal buat belajar dan ga ga sempat ngedrop mata kuliah.

Aku putuskan sengaja ga ikut final exam 1 mata kuliah biar ga di declare as a graduate student. Karena kalau udah dianggap lulus–walau dengan nilai paling minimal–aku ga bisa ulang lagi mata kuliahnya.

Aslinya, keputusan ini berat karena sebenarnya aku udah melewati mengerjakan assignment 7 mata kuliah, 7 mid exam dan 6 final exam. Tapi rasanya sayang-sayang kalau belajar ini cuma sekedar “lewati” aja.

Akhirnya aku putuskan ngulang 3 mata kuliah di semester ini, yang itu artinya aku mesti ngulang berbagai hal yang cukup berat, apalagii berkaitan nyusun assignment yang biasanya riweh karena berdekatan jadwalnya sama mid exam (ujian tengah semester).

Alhamdulillah, Allah mudahkan semuanya, senang bisa mengulang materi yang ternyata semakin aku ulang semakin aku suka ❤️.

@iouindonesia

#kuliahonline #iou #kuliauiou #kuliahcizkah #kuliahioucizkah #bahasaarab #arabic

Buku Menata Hati
Buku Menata Hati [versi cetak]
E-Book Menata Hati di Play Books

Leave a Reply