Muroja’ah Hafalan

Muroja’ah adalah proses pengulangan agar hafalan tetap lengket dan ga hilang.⁣⁣
Kalau anak sudah bisa mandiri muroja’ah, alhamdulillah. Anak diminta muroja’ah sendiri kemudian disetorkan ke kita. Kita nyimak.⁣

Kalau masih kecil? Muroja’ahnya sekalian lagi disetorin hehe. ⁣

–⁣

Ini HARUS dilakuin ya.

Beberapa waktu lalu, sempat ditanya sama seorang ibu yang anaknya hafalannya sudah cukup jauh. Tapi ternyata ga pernah dimuroja’ah apalagi rutin. ⁣

Semakin banyak hafalan, yang disetorin ke kita makin nambah. Kalau misal pingin tiap 2 pekan putaran hafalannya, berarti dibagi aja berapa lembar target setorannya sehari.⁣

Ngerasa berat buat nyimak anak hafalan?⁣

Ini juga berproses ya… ⁣
InsyaAllah kalau masih sama anak kecil masih sedikit. Seiring waktu, sebenarnya kita membiasakan DIRI KITA untuk menyimak anak dengan rentang waktu yang juga makin bertambah dan hafalan makin bertambah.⁣

Lama-lama karena jadi habit target harian, insyaAllah malah rasanya ada yang kurang kalau target ini belum terlaksana.⁣

Kalau masih berat juga, coba baca tulisan dengan tema “Slow Living” ☺️. Mudah-mudahan bisa sedikit membantu menentukan prioritas sehari-hari. ⁣

–⁣

Thoriq lagi di tes juz 2 karena baru selesai dan seperti biasa masih minta hadiah ^^. ⁣

Prosesnya kmrn terasa cukup berat karena memang hafalan baru dan karena topik bahasan di juz 2 cukup berat. Tadinya mau 10 halaman sehari, jadi 5 halaman yang sanggup disetorin dan disimak. ⁣

#alquran #limaanakcizkah #limaanakhomeschooling #islam #parentingislam

Buku Menata Hati
Buku Menata Hati [versi cetak]
E-Book Menata Hati di Play Books

Leave a Reply