Behind The Scene: Ambil Hasil Cetak Poster

Salah satu behind the scene lumalumi.com adalah proses ambil poster di percetakan.

Dengan motor 😊.

Alhamdulillah selama ini dimudahkan..

Kami udah bisa perkiraan berapa bungkusan yang perlu dibawa. Misal cetak berapa, bungkusan berapa. Apakah aku bisa ikut supaya bisa bonceng di belakang?

Seperti hari Sabtu malam, tangga 3 Mei.
Karena “ngejar” mau ambil pesenan notebooks di toko merah, berangkatlah kami walau cuaca mendung. [Ini cerita tiba-tiba jualan notebooks belum kecatat di blog. Karena proses jualannya emang “tiba-tiba”, padahal lagi mau ujian kuliahan :D]

Biasanya kalau udah gelap banget, ga berani ambil. Alhamdulillah hujan derasnya turun sekitar jam 9-an dan poster sudah aman sampai di rumah 🤍.

Poster Angka 1-10; Disertai Gambar Kendaraan Lucu

Yeey..alhamdulillah jadi juga poster terbaru. Poster angka 1-100. Dan disertai gambar kendaraan sebanyak 100 buah loh!! Benar-benar gambar manual setiap kendaraannya, terus di inking, terus discan dan dibikin versi vectornya. Pas gambar sih lebih dari 100. Pas bikin versi vectornya aku bikin pas 100 buah hihihi.

poster-angka-1-100-mobil-lucu cizkah lumalumi.com

Dan pas udah jadi, rasanya lega dan yang pasti seneng bangettt. Sampai gak sabaran rasanya pingin lihat versi cetaknya. Dan alhamdulillah, sore jadi, malam abang setuju ke percetakan. Karena emang kebetulan pas ada 2 jenis poster yang habis stocknya. Pas udah jadi, tambah seneng lagi. Karena lucu banget masya Allah. Langsung tempel buat anak-anak sendiri. Sengaja di pasang di sisi tempat tidur Thoriq.

Ini nih gambarnya posternya:

 

 

Baca selengkapnya Poster Angka 1-10; Disertai Gambar Kendaraan Lucu

Agen Produk Cizkah di Bogor

Agen Produk Cizkah di Bogor

Alhamdulillah…yang di Bogor in sya Allah bisa beli produk-produk cizkah di toko Oka Kuswandi (di sana jual herbal juga loh). Jadi hemat ongkos kirim. In sya Allah hampir semua produk cizkah ada di sana.

Berikut alamatnya yaa:

Oka Kuswandi

Jl. Palayu V No 60 rt 03/07, Tegal Gundil, Bogor 16152, Indonesia

Produk Baru: Poster Alphabet Huruf Kecil

Jual Poster Alphabet Huruf Kecil

Jual Poster Alphabet Huruf Kecil
Penampakan setelah dicetak…
Suka sendiri sama hasilnya alhamdulillah ^^

Alhamdulillah, hadir lagi produk baru yang in sya Allah lebih sesuai dengan perkembangan anak. Sebenarnya bikin ini udah lama loh. Tapi masih kurang puas dengan font yang ada waktu itu. Alhamdulillah yang ini in sya Allah mudah ditangkap anak, dan juga mudah diikuti pula alurnya. Ini juga baca-baca karena anak lebih baik diperkenalkan satu jenis huruf dulu (yaitu huruf kecil/smallcase). Supaya gak bingung.

Baca selengkapnya Produk Baru: Poster Alphabet Huruf Kecil

Produk Update: Poster Hijaiyah (New Layout & Color)

Jual Poster Hijaiyah

Karena merasa perlu ada perbaikan dan efisiensi ruang ketika memasang poster-poster cizkah…akhirnya memutuskan membuat poster hijaiyah versi potrait. Sekalian, mainin warna. Jadi dibikin warna gradasi pelangi.

In sya Allah lebih cute, lebih minimalis, eye catchy ke anak. In sya Allah ketika postingan ini dibuat masih ada stock sedikit poster hijaiyah yang lama…mo ngabisin yang itu dulu, selanjutnya in sya Allah poster hijaiyah akan dicetak dengan format terbaru ini ^^.

jual poster hijaiyah

Baca selengkapnya Produk Update: Poster Hijaiyah (New Layout & Color)

Produk Terbaru Cizkah: Poster Angka Arabic, Poster Warna Arabic, Tongkat Angka, Matching 2D Shape

In sya Allah untuk poster angka arabic dan poster warna arabicnya sudah jelas tanpa perlu dijelaskan hehe. Kalau yang tongkat angka sama matching 2d shape sebenarnya karena kebutuhan pribadi. Ini biasa digunakan dalam pendidikan montessori. Model kertas gini ternyata juga ada (kalo di youtube kan beneran batang kayu ya). Sourcenya dari buku Teach Me To It Myself edisi terjemahan (ini baru terbit tahun 2013 ini).

Poster Warna Arabic

Poster Warna Arab
Berisi 12 warna secara arabic (mudzakar dan muanats)

Baca selengkapnya Produk Terbaru Cizkah: Poster Angka Arabic, Poster Warna Arabic, Tongkat Angka, Matching 2D Shape

Poster Perkalian

poster perkalian cizkah

Alhamdulillah, hadir produk cizkah yang terbaru. Poster perkalian. Masih ingat postingan pas launching produk poster hijaiyah? Disitu disebut-sebut tentang poster perkalian dan keinginan tiba-tiba untuk bikin poster tersebut.  Alhamdulillah terwujud juga.

Dalam matematika, ada beberapa hal yang akan memudahkan  bagi seorang anak untuk ke depannya dengan cara di hafal. Salah satunya adalah perkalian. Aku masih ingat seorang teman yang begitu susah payah setiap menghadapi soal perkalian karena dia harus menambah secara manual satu persatu setiap angka (karena dia tidak hafal perkalian).

Misalnya soal: 63 x 5
Maka dia akan menyelesaikannya dengan cara 63 + 63 + 63 + 63 + 63

Baca selengkapnya Poster Perkalian

Poster Wudhu Anak The Boy

Alhamdulillah…setelah poster wudhu Girly, versi poster wudhu the Boy juga hadiir ^^.

 

Poster Wudhu Anak The Boy

Detail Produk:
Harga: 10.000
Kertas: Ivory
Ukuran: A3

Menerima keagenaan^^

Semoga dengan adanya poster ini, anak laki-laki lebih bersemangat lagi untuk belajar wudhu sesuai sunnah Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam.

Jangan lupa lihat (beli juga dong :D) produk yang lainnya:

poster alfabet poster hijaiyah flashcard hijaiyah

Pembeli Pertama

Cie…jadi ini lagi semangat mo jadi pengusaha beneran insyaAllah hahay…Seneng banget punya pembeli pertama.
Makasih buat mba Citra di Makasar yang udah mempercayakan beli produk yang aku buat. Padahal 2 produk yang aku tawarkan belum pernah di upload di cizkah.com. Dan tetep mau beli buku mini hijaiyahnya (aku potong harganya) walaupun udah aku kasih tahu ternyata gambarnya kualitasnya jelek dan rencananya mau aku rombak total insyaAllah.
Baca selengkapnya Pembeli Pertama

Poster Hijaiyah Minimalis

Poster Hijaiyah Minimalis:

hijaiyah colorfull font
Garis putus-putus dan tulisan cizkah.com hanya watermark – bukan bagian dari desain –

Detail produk:

  • Ukuran kertas: A3
  • Jika ingin membeli dalam bentuk cetak di kertas Ivory, harga: Rp 11.500 Rp 10.000
Contoh hasil cetak (fotonya malam hari, jadi kelihatan agak gelap).
jual poster hijaiyah
jual poster hijaiyah

Setiap desain yang aku bikin, insyaAllah selalu dengan penuh pertimbangan, baik dari segi estetika ataupun fungsinya untuk anak didik.  Beda dengan poster alfabet, poster hijaiyah di susun disusun secara landscape untuk memudahkan anak dalam pengelompokan dan membedakan huruf yang mirip dan terletak berdekatan. Jika disusun 4 ke bawah, maka yang terjadi, huruf ذ terpisah dengan huruf  د , huruf س terpisah dengan huruf ش . Padahal jika berdekatan, ini memudahkan anak untuk membedakan kedua jenis huruf tersebut.

Poster ini insyaAllah bisa dibingkai cantik karena terletak di tengah dan tidak ada unsur lain selain huruf hijaiyah tersebut. Beda dengan poster lainnya yang beredar di pasar.

Jangan lupa lihat (beli juga dong :D) produk yang lainnya:

jual poster wudhu poster alfabet jual flashcard hijaiyah
jual poster hijaiyah poster alfabet huruf kecil jual poster angka arabic
jual flashcard hijaiyah